Search
Close this search box.

Setingan kamera Mirrorless & DSLR untuk pemula & non fotografer

Setingan kamera Mirrorless & DSLR untuk pemula & non fotografer

Setingan kamera Mirrorless & DSLR untuk pemula & non fotografer, semenjak kamera mirrorless menjamur dan mulai menyisihkan kamera DSLR banyak fitur-fitur yang ditanamkan, namun beberapa setingan umum yang masih dipakai oleh kamera-kamera baru seperti canon, sony dan panasonic lumix. Berikut adalah setingan kamera yang mungkin perlu anda ketahui.

AUTO = Mode otomatis

Kamera akan mengatur exposure/cahaya yang tepat menyesuaikan dengan kondisi ruangan secara otomatis. Mode automatis praktis digunakan dalam semua kondisi, jika masih kekurangan cahaya pada kamera-kamera yang memiliki built-in flash otomatis akan membuka flash secara otomatis.

P = Program Mode

Kamera yang memiliki mode p kita akan memiliki keleluasaan bisa mengubah kombinasi shutter speed dan aperture secara otomatis, selain itu kita juga bisa mengatur secara manual nilai dari ISOnya

A / Av = Aperture priority

Sesuai dengan kodenya A yang merujuk pada aperture, jadi disini kita bisa mengubah aperturenya sesuai dengan kehendak fotografernya, sedangkan setingan lainnya kamera akan menentukan sendiri secara otomatis untuk mendapatkan exposure yang sesuai. Mode A pada kamera digital ini juga banyak digunakan oleh fotografer professional.

Jika anda adalah penggemar foto dengan efek bokeh maka ini adalah setingan yang dapat anda gunakan karena disini anda dapat menyeting lensa anda pada nilai terkecil dari lensa anda.

S /TV = Shutter priority

Mode S atau TV pada kamera mengutamakan shutter speed pada kamera, anda dapat dengan leluasa mengature shutter speed pada kamera sedangkan lainnya akan secara otomatis mengikuti

M = Manual Exposure

Kode M pada kamera merujuk pada istilah Manual, disini kita mengatur exposure secara manual, apabila mode kamera yang sebelumnya tidak dapat menghandle kebutuhan anda, maka anda dapat menggunakan mode ini untuk mendapatkan hasil foto yang sesuai dengan kebutuhan anda.

semoga bermanfaat dan selamat motret.

Share your love
Facebook
Twitter

Newsletter

Follow Us

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *